Cara Sign Out dan Logout BBM Di HP Android

Cara Sign Out BBM


Jika sebelumnya saya telah mempublikasikan materi yang ada hubunganya juga dengan masalah bbm yaitu bagaimana cara upgrade bbm ke versi terbaru atau memperbarui versi aplikasi bbm yang kebetulan masalah ini juga menjadi sering di pertanyakan oleh para netizen setia layanan blackberry messenger di perangkat android. Upaya keluar dari kepemilikan akun id bbm pada layanan bbm sebetulnya memang patut di lakukan apabila misalnya kalian mau berganti hp atau mungkin mau merubah akun lama ke akun yang baru

Sebagaimana biasanya yang juga sering kali di lakukan oleh para pengguna akun bbm yang terkadang sewaktu-waktu ingin memasukan akun lainnya namun terkendala dengan ketidak tahuan soal cara keluar dari layana itu.Oleh karena itu pada uraian saya di bawah ini bisa anda coba langsung tapi ingat bisa saja ada sedikit perbedaan dalam pola masuk ke sistem android sesuai perangkat masing-masing dan dalam contoh panduan di materi ini saya ngambil dari samsung galaxy A3 akan tetapi paling tidak apa yang saya sampaikan di sini akan memberikan sedikit gambaran sekaligus reperensi


1  Buka ikon Settingan dilayar android anda
 
2  Selanjutnya kamu klik pada panel menu Aplikasi

3  Lalu pilih dan buka bagian Manager Aplikasi

4  Setelah itu cari aplikasi BBM apabila sudah ketemu langsung saja buka

5 Kemudian dalam perintah berikutnya anda pilih klik menu Penyimpanan

6 Dan tahap terakhir klik pada opsih Hapus Data

Kalau sudah silahkan coba kamu kembali ke layar android dan coba buka kembali aplikasi bbmnya pasti minta anda untuk kembali memasukan alamat email yang di gunakan sebagai akun id bbm berikut kata sandinya. Nah dengan demikian artinya anda sudah berhasil logout atau keluar dari layanan bbm tersebut. Apabila suatu saat nanti anda mau masuk bbm kembali cukup masukan saja alamat email tadi dan password bbmnya mudah bukan caranya kawan-kawan ?

Begitulah kira-kira panduan cara keluar dari bbm di hp android yang dapat saya jelaskan semoga saja materi ini bisa menambah informasi sekaligus membantu dan berguna buat kalian semuanya. Terima kasih atas kunjunganya dan sampai bertemu di materi selanjutnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel